Monday 18 March 2019

Jalan-Jalan ke Jepang 2018 (Part 4) - Kyoto

Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh...

Minggu, 1 Juli 2018
Setelah 8-9 jam perjalanan menggunakan bus dari Tokyo, jam 5.30 pagi kami sampai di depan Kyoto Station. Jam 6.00 pintu stasiun terbuka dan kami segera ambil kereta ke hostel. Hostel kami, Grids   Kyoto Shijo  Kawaramachi terletak di dekat Nishiki Market. Dari Kyoto st. naik subway Karasuma line ke Shijo st, kemudian dilanjutkan jalan kaki 1 km. Hostel ini tempatnya strategis dekat dengan 3 stasiun kereta yang berbeda jalur dan sangat bersih. Karena masih pagi kami tidak bisa check in, dan hanya boleh menitipkan koper dan berganti pakaian di toilet.


Willer bus kami tiba di Kyoto Stasiun

Grids Hostel dekat Nishiki Market
Fushimi Inari 
Gion Shijo st - Keihan Main line - Fushimi Inari st (210 yen)
Saat menuju stasiun Gion Shijo kami melewati sungai yang besar namun bersih dengan warna air yang bening. Segar sekali rasanya ketika melewatinya.
Sungai nya adem

Fushimi Inari adalah kuil di pinggir gunung dengan kanan kiri jalannya ditanam Tori warna orange. Foto foto disini wajib hukum nya karena baguuuuus banget tempatnya.
Gerbang Fushimi Inari

Pintu Utama Fushimi Inari

Banyak Charms

Fushimi Inari

Kyoto Tourist Information Center - Kyoto Tower lantai 3
Inari st - JR line - Kyoto st (140 yen)
Kami ke Kyoto Tourist Information Center untuk membeli Osaka Amazing Pass 2 hari dengan harga 3300 yen.


Arashiyama Bamboo Groove dan Tenryuji Temple
Kyoto Ekimae bus stop (Samping Kyoto St.) - Bus no 28 -  Arashiyama
Kyoto Ekimae bus stop seperti terminal bus di Kyoto. Sebelum naik bus, kami mengambil peta bus (gratis) dan membeli bus pass seharga 600 yen. Bus pass ini bisa digunakan unlimited selama 1 hari. Bila tanpa bus pass, sekali naik bus, harus membayar 230 yen.

Setelah 1 jam perjalanan, kami sampai di daerah Arashiyama. Saat turun kami disambut sungai yang sangat besar dengan kanan kiri nya pohon-pohon rindang. Daerah Arashiyama merupakan daerah pedesaan yang sejuk.

Untuk menuju Bamboo Groove, perempatan setelah bus stop belok kanan, jangan melewati jembatan. Kami sempat tersesat karena melewati jembatan dan tiba-tiba sepi turis.
Arashiyama

Tenryuji Temple

Si bapak jalan tak kenal lelah

Berasa di Kebon Bambu

Arashiyama Bamboo Groove merupakan hutan bambu yang ditengahnya nya ada kuil. Banyak sekali turis datang dan foto disini karena memang bagus tempat nya. Bila tidak banyak turis mungkin tempat ini lebih adem dan sunyi.

Kiyomizudera Temple
Dari Arashiyama kami naik bus ke arah kota, bus nomor 11. Kami turun di shijo omiya bus stop kemudian berganti bus nomor 207 ke arah Kiyomizudera. Namun, karena lapar, kami turun di depan Yasaka Shine dan menuju ke Naritaya Ramen di Gion. Malangnya, Naritaya Ramen tutup, sehingga kita harus berjalan lagi ke bus stop dan naik bus ke Kiyomizumichi bus stop. Entah malang atau beruntung, kami turun 1 halte sebelum nya, jadi harus jalan jauh. Untung nya, ada Family mart, kami segera masuk Family mart, membeli onigiri dan es kopi latte. Daaan.....saya yang tadi nya emosi karena Naritaya tutup menjadi sumringah kembali. Perut ternyata mempengaruhi hati.

Kami melanjutkan perjalanan ke Kiyomizudera, setelah masuk gang, jalan mulai menanjak sejauh 700 meter. Perjalanan ini sangat melelahkan dan untungnya kami sudah makan walaupun 1 kepal onigiri. Sampai di kuil Kiyomizudera, semua lelah terbayarkan....Pemandangannya baguuuus sekali dengan kuil berwarna merah yang megah. Dari kuil ini, kami bisa melihat kota Kyoto dari atas.
Kiyomizudera temple
Pemandangan di samping kuil
Menikmati indahnya jurang
Kyoto Tower dari Kuil Kiyomizudera
Tourists are everywhere



Assalamualaikum....


Kembali ke Hostel
Setelah puas menikmati kuil Kiyomizudera, kami segera pulang dengan naik bus dari Kiyomizumichi ke Shijo-Kawaramachi bus stop dan berjalan 500 m ke hostel. Di hostel, kami segera check in dan mandi. Setelah berbenah dan bersih-bersih, kami melanjutkan ke Nishiki market, namun ternyata sudah tutup jika sore hari. Akhir nya kami beli makanan dan bekal makan untuk sarapan di 7/11

Pengeluaran
Pengeluaran untuk hari kelima di luar belanja oleh-oleh

No comments:

Post a Comment

Jalan-Jalan ke Jepang 2018 (Itinerary-END)

Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh... Hari Rabu, 4 Juli 2018 Hari ini adalah hari terakhir di Jepang. Kami tiba di terminal bus S...